Sabtu, 07 November 2015

Tak Perlu ke Niagara , Jember Punya Air Terjun yang SAMA KERENNYA... Sumbersalak Water Falls

By.. iwan Sumbersalak    
Untuk menikmati dan mengagumi keindahan air terjun Niagara dan Angel Falls kamu tidak perlu terbang jauh-jauh ke benua Amerika. Cukup ngetrip ke Kabupaten Jember yang terletak di desa sumbersalak kec. Ledokombo Kab. Jember  kamu sudah bisa mendapatkan penampakan keduanya. Serius, di kabupaten yang bertetanggaan dengan Banyuwangi ini ada kembaran dua air terjun yang megah itu namanya Air Terjun Ledokombo dan Sumber Salak.
Selama ini traveler mengenal Jember sebatas lewat sebuah festival dunianya yang bertajuk Jember Fashion Carnival atau yang lebih dikenal dengan JFC atau sebuah komutitas Tanoker Yang terletak di kecamatan Ledokombo Sendiri . Sedangkan alamnya belum terjamah secara massal, tak heran jika banyak tempat-tempat keren tapi suasananya masih sangat alami. Yang mengejutkan adalah adanya dua air terjun cantik di kecamatan Ledokombo yang mirip sekali dengan Air Terjun Niagara dan Angel Falls meski dengan ukuran mini.

Kedua air terjun ini belum terlacak radar wisatawan secara luas. Hanya beberapa anak muda yang suka blusukan saja yang tahu keberadaannya. Itupun dengan usaha susah payah mengingat untuk menemukan air terjun ini diperlukan tanya sana-sini dengan warga lokal yang kadang mereka sendiri juga tidak tahu jika di daerahnya ada air terjun. Oleh sebab itu wajar jika sulit sekali menemukan artikel yang mendeskripsikan tempat ini secara rinci di internet.
Air terjun pertama bernama Ledokombo yang berada di Desa dan Kecamatan Ledokombo, Jember. Menemukan air terjun ini lumayan susah, jangankan papan petunjuk arah warga desapun tak banyak yang tahu lokasinya. Menurut traveler yang pernah ke sana, jalur menuju ke air terjun ini searah dengan stasiun Ledokombo, sebelumnya ada pertigaan belok kanan. Ikuti terus jalan tersebut hingga bertemu dengan Lapangan yang berdampingan dengan Balai Desa Sumbersalak, kemudian dilanjutkan belok kanan hingga menemui stasiun Kereta api sumbersalak kemudian dilanjutkan belok kanan.. lagi lagi kamu butuh berkemampuan untuk bersosialisasi dengan warga sekitar yang berpegang teguh terhadap norma noma agama dan adat istiadat Madura
Air Terjun terjun sumbersalak hanya bias dijangkau oleh kendaraan motor roda dua yang  diarahkan melewati pematang sawa yang merupakan ciri khas pedesaan , disana kamu bisa melihat langsung para petani yang mengelola sawah yang jarang ditemui di perkotaan.. roda dua biasa langsung ketujuan dengan membayar kontribusi parkir sebesar Rp. 2000. Tapi tenang, usaha yang kamu lakukan sebanding kog dengan apa yang akan kamu dapatkan.
Air Terjun Sumber Salak berukuran lebih pendek namun ukuran terjunannya lebih lebar ketimbang air terjun Ledokombo. Bentuknya yang melebar membuatnya terlihat seperti air terjun Niagara. Tak heran jika traveler yang pernah berkunjung ke sana menyebutnya sebagai Niagara Mini dari Jember. Terbukti kan jika kabupaten ini menyimpan sejuta pesona alam yang belum terjamah. Maka dari itu buruan jelajahi kota ini.
Setelah puas menikamati panorama Niagara mini tersebut…  anda jangan beranjak pulang dulu karena masih terdapat air terjun selanjutnya…
Air terjun tersebut hanya bias dijangkau dengan berjalan kaki karena kamu harus melewati jalan yang sedikit agak menenjak dan sedikit curam dengan jarak 200 Meter disana kamu akan disuguhkan dengan pemandangan alam yang tidak kalah indahnya dengan beberapa air terjun di kota kota lain di jawa timur… salah satu kelebihannya adalah air tersebur bersala dari sumber mata air asli… dan terdapat beberapa bukit yang sangat cocok untuk berselfi …. Hebat kan….
Nah…. Lets go ke sumbersalak…. Jangan hanya berdiam diri ditempat kerja…



1 komentar: